Rabu, 21 Desember 2011

RAMBUT BERUBAN??

Rambut beruban di usia tua memang sesuatu yang wajar, namun beruban di usia muda, apakah wajar? Menurut studi penyebab uban dikarenakan stress atau trauma. Stres dapat memicu jaringan reaksi yang menghambat folikel rambut atau melanin yaitu sejenis pigmen untuk mewarnai rambut. Hormon yang kita produksi merupakan radikal bebas yang dapat menghambat folikel untuk mengabsorp pigmen melanin. Sementara ahli lain berpendapat rambut uban bisa diakibatkan karena faktor keturunan.

Jadi kenali rambut uban dengan melakukan pendekatan dari faktor yang para ahli ungkapkan. Apakah karena faktor genetika atau stress. Jika faktor genetika tanyakan terlebih dahulu pada orang tua, apakah ada kerabat yang beruban di usia 30-an. Jika iya, berarti jangan kaget saat melihat uban di kepala walaupun usia kita masih terbilang muda.

Jika rambut uban karena pengaruh stres, perhatikan kejadian yang membuat stres. Tingkatkan strategi menghadapi stres. Konsultasi dengan therapist atau meditasi efektif mengatasi stres. Bebas sress, bebas uban!
Penelitian Universitas Duke mengungkap bahwa stres menjadi salah satu pemicu munculnya uban dini. Penelitian itu menunjukkan bagaimana tekanan dalam pikiran akan memicu tubuh memproduksi zat yang dapat merusak DNA, sehingga mempengaruhi kondisi fisik.

Peneliti melakukan percobaan terhadap tikus yang disuntik dengan senyawa mirip adrenalin selama empat minggu. Hasilnya, suntikan pemancing stres tersebut memicu penurunan kandungan protein p53 yang bertugas melindungi sel tubuh dari ketidaknormalan.
“Ini dapat memberi kita penjelasan bagaimana stres kronik yang berkelanjutan dapat mengakibatkan berbagai ketidaknormalan kondisi tubuh manusia, mulai dari berubahnya warna rambut menjadi abu–abu hingga penyakit mematikan,” kata Profesor Robert Lefkowitz.

Penelitian yang dipublikasikan dalam Jurnal Nature menyebut sebuah mekanisme di mana adrenalin, yang merupakan indikator stres, mengakibatkan kerusakan DNA.

“Kami percaya ini adalah makalah pertama yang menyebutkan secara spesifik sebuah mekanisme yang menjadi pertanda bahwa stres berkelanjutan ditambah dengan tingginya adrenalin mengakibatkan kerusakan DNA,” kata Lefkowitz.

Stres berkelanjutan mengakibatkan penurunan p53 secara terus–menerus. "Hipotesis kami menunjukkan ini sebagai alasan adanya ketidaknormalan kromosom pada tikus percobaan yang berada dalam kondisi stres,” kata Dr Makoto Hara, asisten peneliti.

Penelitian juga menyebut bahwa kerusakan DNA pada tikus terjadi akibat kurangnya protein beta-arrestin 1. Sementara dalam penelitian lanjutan, tim akan menempatkan tikus dalam kondisi stres dan mengendalikan produksi adrenalin mereka. Ini untuk melihat apakah kondisi fisik mereka juga mengakibatkan kerusakan DNA, demikian Telegraph. (go4/ICH)

Berikut sejumlah tips untuk paling tidak memperlambat laju tumbuhnya uban.
- Usapkan campuran minyak kelapa dan air jeruk nipis pada rambut dan remas-remas dan biarkan selama 15 menit sebelum dibilas. Banyak wanita yang melakukan hal ini setiap hari, rambutnya bisa tetap hitam sampai usia 60-an.
- Ambil secangkir teh yang pekat dan tambahkan satu sendok makan garam. Setelah dingin, tuangkan rata ke rambut dan pijat-pijat kulit kepala. Biarkan selama satu jam, lalu bilas dengan air dingin tanpa sampo.
- Untuk menghitamkan rambut yang sudah terlanjur beruban, ada produk alami dari tumbuhan di India, yaitu henna atau di sini dikenal sebagai pacar rambut.
- Memberi nutrisi yang cukup pada rambut. Vitamin A membantu menjaga kesehatan kulit kepala dan membuat rambut lebih bersinar. Vitamin A banyak terdapat dalam sayuran hijau, dan buah-buahan berwarna merah dan kuning.
- Vitamin B berperan dalam melancarkan produksi minyak untuk menjaga kelembaban dan kesehatan rambut. Vitamin B banyak terdapat dalam sayuran hijau daun, sereal, hati, yogurt, pisang.
- Mineral yang esensial bagi rambut adalah zinc, zat besi, dan copper. Banyak terdapat pada daging, ayam, sayuran, telur, biji-bijian, dan makanan laut (sea food).
- Protein, terutama nabati amat penting untuk menjaga tekstur rambut dan membuatnya tetap bersinar. Banyak terdapat dalam biji-bijian, terutama kedelai.

sumber:
http://lapar.com/makanplus/penyebab-uban-muncul-di-usia-muda
http://metrotvnews.com/read/news/2011/08/24/62515/Inilah-Penyebab-Uban-Muncul-Dini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar